Nomor : 539/Peng-800.35/VI/2012 

Tentang Penerimaan Calon Mahasiswa Baru Program Studi Diploma I Pengukuran dan Pemetaan Kadastral Sekolah Tinggi Pertanahan Nasional Tahun Akademik 2012/2013  


Penerimaan Mahasiswa Baru Program Diploma I Pengukuran Dan Pemetaan Kadastral Sekolah Tinggi Pertanahan Nasional (D-I PPK STPN) Tahun Akademik 2012/2013 dilaksanakan melalui 2 (dua) jalur, yaitu Jalur Umum dan Jalur Kerjasama antara STPN dengan Pemerintah Provinsi atau Kabupaten/Kota. Untuk Jalur Kerjasama ketentuan Penerimaan Mahasiswa Baru Program D-I PPK STPN diatur tersendiri berdasarkan kesepakatan bersama. Adapun untuk Jalur Umum berdasarkan Keputusan Ketua Sekolah Tinggi Pertanahan Nasional Nomor 240/KEP-800.35/V/2012 Tentang Penyelenggaraan Penerimaan Mahasiswa Baru Program Diploma I Pengukuran Dan Pemetaan Kadastral Sekolah Tinggi Pertanahan Nasional Tahun Akademik 2012/2013, diatur sebagai berikut:

A. Persyaratan

1. Lulusan SMA/SMU atau Madrasah Aliyah Jurusan IPA (A-1/A-2) dan SMK/STM Jurusan Bangunan atau Survey Pemetaan, Komputer, Geologi Pertambangan.
2. Usia maksimum 23 tahun pada 31 Agustus 2012.
3. Nilai rata-rata mata pelajaran Matematika kelas X s.d. XII minimum 7,0 (tujuh koma nol).
B. Jadwal

1. Pendaftaran Online Tanggal 25 Juni s./d. 06 Juli 2012
2. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Tanggal 19 Juli 2012
3. Ujian: