Kepala Badan Pertanahan Nasional Hendarman Supandji menandatangani Perjanjian Kerjasama Penyediaan Layanan SMS (Short Message Service) Informasi Pertanahan dengan sembilan penyedia layanan telekomunikasi di Aula Prona BPN RI, Jakarta, Kamis (13/2). Dengan penandatanganan kerja sama tersebut maka seluruh warga masyarakat dapat meminta layanan informasi pertanahan dengan cara mengirim SMS ke nomor 2409.
Kesembilan penyedia layanan telekomunikasi yang terlibat dalam perjanjian kerja sama tersebut adalah PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk; PT. Telekomunikasi Selular; PT. Indosat, Tbk; PT. XL Axiata, Tbk; PT. Hutchison 3 Indonesia; PT. Smart Telecom; PT. Smartfren Telecom, Tbk; PT. Bakrie Telecom, Tbk; dan PT. Sampoerna Telekomunikasi Indonesia.
Dalam sambutannya Kepala BPN RI mengatakan, kode akses “2409” memiliki makna mendalam untuk BPN RI. Selain mudah diingat, “2409” merupakan kombinasi angka yang merepresentasikan tanggal dan bulan lahirnya Undang-Undang Pokok Agraria (UUPA), yakni tanggal 24 bulan 09 (September), paparnya.
Beroperasinya SMS informasi layanan pertanahan dengan kode akses 2409 yang akan menyajikan informasi layanan Kantor Pertanahan Kabupaten/Kota seluruh Indonesia yang telah menjalankan Komputerisasi Kantor Pertanahan (KKP) tersebut menunjukkan komitmen BPN RI untuk memperbaiki mutu pelayanan.
“Layanan ini dapat diakses dari manapun dan tersedia selama 24 jam. Layanan ini disajikan dengan biaya yang relatif murah dari provider, hanya Rp. 350 untuk setiap SMS, yang dibebankan langsung ke pulsa pengirim SMS dan berlaku sama untuk semua jenis penyedia layanan,” kata Hendarman.
Layanan ini diharapkan dapat memudahkan masyarakat yang berurusan dengan Kantor Pertanahan, karena perkembangan urusan pertanahan dapat diketahui tanpa harus datang ke Kantor Pertanahan, sehingga akan sangat menghemat waktu dan biaya. Untuk saat ini layanan 2409 ini baru bisa diakses melalui provider Telkomsel, Flexi dan XL, sedang provider lainnya akan segera menyusul.
“Peresmian Data center dan layanan SMS dengan Kode Akses 2409 sebagai layanan informasi pertanahan merupakan upaya nyata yang dilakukan BPN RI untuk melaksanakan semboyan pelayanan pertanahan yang cepat, murah, sederhana, pasti dan anti KKN,” tegas Hendarman.
Sementara itu, Direktur PT. XL AXIATA, Tbk., Dian Siswarini, selaku perwakilan dari provider Telekomunikasi mengatakan, saat ini 95% penduduk Indonesia menggunakan alat komunikasi selular. Telepon selular telah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari masyarakat. Data Base BPN RI yang didukung jangkauan komunikasi selular yang sangat luas tentu akan membantu masyarakat untuk mengakses layanan pertanahan.
Berikut adalah Format Layanan SMS Kode Akses 2409 Sebagai layanan Informasi Pertanahan :
Semua informasi dapat diakses dengan mengirimkan SMS dengan format berikut ke nomor 2409
No. Informasi Format Perintah Contoh
1. Informasi Berkas BERKAS(spasi)NOMOR BERKAS/TAHUN(spasi)PIN BERKAS 1001/2013 2801-1234
2. Informasi Biaya
Biaya Pengukuran UKUR(spasi)KODE PROPINSI(spasi)LUAS TANAH UKUR 26 5000
Biaya Pemberian Hak PEMBERIAN(spasi)KODE PROPINSI(spasi)LUAS TANAH PEMBERIAN 26 1000
Biaya Konversi KONVERSI(spasi)KODE PROPINSI(spasi)LUAS TANAH KONVERSI 26 1000
Biaya Pengakuan Hak PENGAKUAN(spasi)KODE PROPINSI(spasi)LUAS TANAH PENGAKUAN 26 1000
Biaya Peralihan Hak PERALIHAN(spasi)LUAS TANAH(spasi)NILAI TANAH PERALIHAN 1000 1000000
3. Pengaduan PENGADUAN#NAMA#NOMOR TELEPON#ADUAN PENGADUAN#BUDIMAN#0811000000#ISI PENGADUAN SAYA
4. Informasi Kode Propinsi KODE(spasi)PROPINSI KODE PROPINSI
Anda juga bisa mendapatkan informasi format penulisan SMS dengan mengetik INFO lalu kirim ke 2409